Kaum Hawa, Dosen UB Beri Tips Jaga Kesehatan Kulit Saat Musim Hujan
05 November 2021, 09:27:34 Dilihat: 397x

 

Jakarta, Universitas Narotama -- Kaum hawa atau perempuan sangat identik dengan kecantikan, apalagi saat menjaga kesehatan kulitnya agar tetap menawan dan bersinar.

Memasuki musim hujan, masyarakat khususnya kaum hawa harus waspada akan timbulnya penyakit akibat genangan air, tapi juga penyakit yang mengintai kesehatan kulit.

Demi menjaga kesehatan kulit saat musim hujan, ada beberapa tips yang bisa diberikan salah satu dosen Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya (UB), Dhelya Widasmara.

Menurut dia, ada tiga kunci penting dalam menjaga kesehatan kulit.

"Intinya perawatan kulit dasar untuk melembabkan, melindungi dan membersihkan. Musim hujan dapat mengganggu kesehatan kulit wajah, terutama bagi kulit berminyak" ujar dia melansir laman UB, Kamis (4/11/2021).

Hal ini, kata Dhelya, karena udara lembab saat musim hujan dapat membuat wajah terlihat kusam dan timbul jerawat.

"Udara dingin pada musim hujan membuat tidak merasa haus karena tidak merasa gerah, tapi penguapan pada kulit tetap terjadi," jelas dia.

Penyakit kulit pada musim hujan, lazimnya berupa kutu air, eksim, jamur, infeksi kuku atau gigitan serangga.

Tidak hanya pada kulit wajah, sebut dia, penyakit ini bisa saja menyerang kulit di sekujur tubuh.

Pada saat musim hujan, mungkin akan mempengaruhi sebagian orang dengan kulit berminyak, karena biasanya suhu udara musim hujan cukup lembap.

"Cuaca seperti ini juga rentan bagi orang dengan riwayat alergi, akan cenderung kambuh terhadap eksim atopik, karena udara lembab dan sebaran alergen," ungkap dia.

Meski lumrah, tapi tidak boleh meremehkan kesehatan kulit.

Secara kultur sosial, sambung dia, memang perawatan kulit identik dengan perempuan.

Namun, kulit adalah organ terluar tubuh yang sangat menentukan kesan pertama.

"Kita bisa mengetahui umur, gaya hidup dan lainnya dari kulit. Disinilah pentingnya merawat kesehatan kulit, baik untuk perempuan maupun laki-laki," tegas dia.

Dhelya juga memberikan tips memiliki kulit sehat kala musim hujan.

Yakni, konsumsi vitamin, mineral, antioksidan, dan cairan yang cukup.

"Gunakan produk perawatan kulit secara rutin. Cuci wajah dengan sabun pembersih wajah dua kali setiap hari, gunakan pelembab sesuai jenis kulit dan tabir surya minimal SPF 30. Olahraga yang cukup dan selalu perhatikan kebersihan," tukas dia.

 

Sumber = https://edukasi.kompas.com/read/2021/11/05/064800771/kaum-hawa-dosen-ub-beri-tips-jaga-kesehatan-kulit-saat-musim-hujan?page=all#page2

Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright (c) 2025 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.